Black lung disease (BLD) atau penyakit paru-paru hitam adalah menghitamnya paru-paru akibat menghirup debu tambang batu bara dalam jangka waktu lama umumnya dialami oleh para penambang batu bara.
Penyebab Black lung disease
Penyebab utama BLD adalah menghirup debu batu bara yang mengandung karbon dan silika. Partikel-partikel tersebut amat berbahaya ketika terhirup karena akan mengendap di alveoli. Bagian yang disebutkan barusan berfungsi sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida.
Gejala Black lung disease
Ahli memperkirakan sekitar 16 persen pekerja tambang atau bahkan pekerja di workshop area penambang batu bara pada akhirnya mungkin memiliki masalah paru-paru akibat debu batu bara.
Diperlukan waktu bertahun-tahun atau puluhan tahun untuk penyakit ini berkembang. Bahkan beberapa orang tidak memiliki gejala sampai mereka pensiun. Akan tetapi, ketika gejala mulai muncul, kemungkinan besar akan memunculkan gejala seperti:
- Batuk
- Sesak napas
- Sulit bernafas
- Sesak dada
- Mengeluarkan lendir hitam
Mencegah Black lung disease
Penyakit paru-paru hitam merupakan penyakit yang berhubungan dengan pekerjaan, namun dapat dihindari dan dicegah. Untuk itu, perlu mengetahui standar keselamatan kerja dan pola hidup sehat sebagai penambang batu bara, seperti berikut ini:
- Pakai masker, masker yang anti pollutant.
- Cuci debu dari kulit yang terbuka.
- Cuci muka dan tangan mereka sebelum makan, minum, atau minum obat.
- Tidak merokok.
- Lakukan rontgen dada secara teratur.